Home »
One Direction
» Ulah Iseng One Direction Buat Film Dokumenter
Ulah Iseng One Direction Buat Film Dokumenter
Wednesday, 6 February 2013 | 0 comments
Liputan6.com, London : One Direction telah menjadi fenomena baru di dunia musik saat ini. Boyband yang tenar sejak ajang pencarian bakat X Factor makin diminati pecinta musik.
Kekompakan Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles dan Louis Tomlinson tak perlu ditanyakan. Mereka juga dikenal sebagai boyband yang sedikit iseng.
Keisengan mereka saat melakukan berbagai kegiatan pun diabadikan. Semua kehidupan pribadi personel One Direction terungkap dalam video rekaman ini.
Seperti dilansir dari The Sun, Rabu (6/2/2013), rekaman video ini diambil oleh Niall. Menurut sebuah sumber, Niall melakukan pekerjaan ini dengan sangat serius. Ia tak ingin melewatkan momen apapun yang terjadi diantara rekan-rekannya tanpa diabadikan.
Mulai dari teman, keluarga hingga pacar personel One Direction. Bahkan, hubungan Harry Styles dengan Taylor Swift beberapa waktu lalu juga sempat terekam.
Sayangnya, masih belum ada pemberitahuan kapan film dokumenter One Direction ini. Yang pasti, One Direction akan meluncurkan film bertema 3 Dimensi (3D). Proses pengambilan gambar One Direction juga ikut terekam loh di video tersebut.(DES)
Source: Liputan6.com
Posted: 06/02/2013
Related Games
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Beri saya saran atau masukan ya kawan! :)